Dunia selebriti tanah air kembali berduka. Pasalnya, salah satu aktor terkenal dan berbakat, Iqbal Pakula meninggal dunia hari ini pukul 02.30 WIB di rumah sakit Siloam Semanggi Jakarta.
Iqbal Pakula meninggal dunia karena diduga mengalami gagal napas atau gagal jantung.
Enam hari sebelum meninggal dunia, Iqbal Pakula mengunggah foto menggunakan kursi roda.
Kabar meninggalnya Iqbal Pakula bermula
dari adanya broadcast pesan singkat.
Melalui broadcast itu tertulis, Iqbal Pakula diduga meninggal dunia setelah mengalami sakit jantung dan gagal napas.
"Inna lillahi wainna ilaihi rojiun telah berpulang ke rahmatulloh sahabat atau temen kita Muhammad iqbal Pakula usia 46 tahun.
Pada hari selasa jam 02.40 WIB di RS Siloam Semanggi. Almarhum meninggal karena menderita sakit gagal napas dan jantung.
Dan rencana akan di bawa ke rumah duka Di Jl Melatu RT 004 RW 002 Jati Bening Baru Kecamatan Pondok Gede Bekasi."
Begitu bunyi pesan tersebut yang didapatkan pada Selasa (25/4/2023) seperti dikutip Lombok Insider dari kanal YouTube Cumicumi pada Selasa (25/4).
Sampai saat ini, belum ada pihak keluarga yang menjelaskan apa penyebab pasti Iqbal Pakula meninggal dunia.
Namun, berdasarkan broadcast yang dikirim, Iqbal Pakula meninggal karena gagal jantung.
Iqbal Pakula dalam unggahan Instagramnya juga masih terlihat aktif syuting.
Iqbal Pakula merupakan salah satu aktor berbakat tanah air.
Pada 2022 membintangi sinetron Dari Jendela SMP dan Garis Cinta.
Istri Iqbal Pakula, Andiez La Nuite, memohon doa untuk suaminya, Iqbal Pakula.
"Innalilahi Wa Innailaihi Rojiun, telah berpulang ke Ramatullah Mohammad Iqbal (Iqbal Pakula) pada hari ini Selasa pukul 02.40 WIB di RS Siloam Semanggi," tulis Andiez La Nuite, istri Iqbal Pakula pada Selasa (25/4/2023).
Iqbal Pakula pada 2022 membintangi sinetron Dari Jendela SMP dan Garis Cinta.
"Kami sekeluarga memohon dibukakan pintu maaf yang seluas-luasnya. Mohon didoakan semoga ampunan Allah SWT dikaruniakan dan surga menjadi tempat tinggalnya," lanjut sang istri.