Kabar terbaru tentang Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar sempat membuat heboh dunia maya.
Pasalnya, Aurel Hermansyah mengungkapkan bahwa ia pernah meminta cerai kepada Atta Halilintar setelah dua bulan menikah.
Hal ini disebabkan oleh sifat dan sikap Atta Halilintar yang membuat Aurel Hermansyah kaget.
Meskipun terkejut, Atta Halilintar tidak mencoba menghalangi niatan Aurel Hermansyah untuk berpisah.
"Awal nikah aku sempat, kayaknya gue nggak bisa sama elo. Baru dua bulan nikah, aku kaget," ujar Aurel Hermansyah dalam YouTube TS Media dikutip Hops.ID, Sabtu 29 April 2023.
"Aku kayak, 'gue nggak bisa nikah sama elo'," imbuhnya menerangkan.
Bahkan pada momen itu, putri dari Anang Hermansyah itu meminta untuk cerai.
Perempuan bernama lengkap Titania Aurelie Nurhermansyah itu meminta Atta untuk mengembalikannya kepada kedua orang tuanya.
"Elo mending balikin gue ke rumah orangtua gue aja. Gue nggak bisa, nggak mungkin (terus-terusan bareng)," sambungnya lagi.
Mendengar permohonan untuk berpisah dan mengembalikan Aurel ke kedua orangtuanya, Atta pun tidak menolak.
Justru pria bernama lengkap Muhammad Attamimi Halilintar, mempersilahkan niatan Aurel.
"Sedangkan Atta bukan cowok yang 'jangan yang', dia tuh yang 'oh ya sudah'," jelasnya.
Aurel memperjelas jika Atta membiarkan dirinya untuk kembali apabila memang berniat untuk pisah atau cerai.
"Aku langsung kayak 'hah gila nih orang, nggak kaget segala macem'," terangnya.
Namun, akhirnya keduanya berhasil mengatasi masalah yang ada dan tidak sampai bercerai.
Aurel Hermansyah mengungkapkan bahwa cara terbaik untuk menghadapi sikap Atta Halilintar yang keras adalah dengan memberinya waktu dan tidak langsung menolak.
"Setelah berjalannya waktu ini, aku tahu caranya dia," ucap Aurel Hermansyah.
"Iyain dulu, nanti berjalannya waktu baru kasih tahu," pungkasnya.
Meski sempat meminta cerai, kini hubungan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar kembali harmonis.
Bahkan, mereka telah dikaruniai seorang anak yang lucu, bernama Ameena Hanna Nur Atta.
Tentu saja ini menjadi kabar bahagia bagi pasangan yang selalu menarik perhatian publik ini.